Galanthus nivalis… |SajakLarikMakna

Halo.. gimana kabarnya? semoga baik-baik aja. gimana sebentar lagi bulan februari. aku yakin sudah banyak hal yang sudah atau ingin kamu raih. Ngga papa pelan-pelan aja… tidak semua hal harus terjadi sekarang tapi percaya pasti nanti ada waktunya. Aku percaya kamu sudah berusaha semaksimal mungkin.

Gimana progressmu? berhasil? apa udah gagal? terhambat?… oke, ngga tau apa aku benar-benar paham dengan masalahmu tapi semangat ya. Aku paham jiwamu jauh lebih besar dari itu semua. Walau banyak orang bilang hidup ini singkat tapi dengan waktu yang singkat ini, aku rasa cukup untuk memahaminya (walau ngga semua). Entah apa yang akan aku tulis ini benar atau tidak, tapi semoga kamu dapat poin positif ya dari sini. Mungkin poin positif itu kamu dapat bukan sekarang, tapi aku yakin kamu pasti akan dapat hal-hal positif walau bukan dari aku. Semoga kamu tetap diberi kekuatan untuk bangkit di tengah hambatan atau ribuan kegagalan yang kamu alami.

Aku percaya tidak semua yang terjadi harus seperti yang ada di pikiranmu. Semua tentang keindahan dan kelancaran tanpa hambatan yang dapat berakhir dengan keindahan. Tidak tahu.. tapi aku yakin kita sepakat pada hal ini. Sebenarnya aku tidak ingin mengatakan ini, tapi hal sebaik itu hanya ada di cerita “Cinderella” atau film disney.

“Entah nanti akan berakhir seperti apa itu bukan urusanmu”

Aku yakin saat ini sudah terngiang di pikiranmu akan jadi seperti apa kita nanti. Mungkin bukan satu atau dua tahun ke depan… akan jadi orang seperti apa kita di 15 tahun ke depan atau lebih jauh dari itu.. akankah kita dapat berguna untuk orang lain atau justru kita yang jadi biang kesengsaraannya. Akankah kita tetap memegang pikiran rumit yang kita pegang sekarang. Atau bisa jadi di masa itu ternyata jauh lebih mudah dari yang kita pikirkan. Aku yakin sampai kapanpun bayangan-bayangan itu akan selalu ada dan tidak ada habisnya. Aku percaya saat ini kamu berusaha semaksimal mungkin untuk menyiapkan segalanya. Segala yang kamu butuhkan untuk menyiapkan kejadian yang akan mungkin terjadi kedepannya. Dan saat hal itu terjadi kamu sudah siap dengan segala yang kamu siapkan saat ini.

Bisa jadi aja kamu belum terpikirkan untuk sejauh itu. Aku paham.. tidak aku mencoba untuk memahamimu dengan segala yang kupunya. Bisa jadi saja kamu sedang memikirkan, tidak 15 tahun ke depan atau lebih dekat lagi. yaitu tentang segala yang menyangkut dengan orang tua. Segala perkataan atau pikiran yang entah datang dari mana seperti ini.

apa aku bisa membuat orang tuaku bangga?

apa setelah lulus aku akan tetap bergantung dengan mama dan papa?

apa aku akan tetap menjadi “beban” untuk mereka?

Ya entah dari mana kamu bisa dapat perkataan seperti itu tapi percayalah mereka tidak akan menganggapmu sebagai “beban”. Aku yakin selama mereka itu manusia, mereka masih memiliki belas kasih. Tetaplah percaya walaupun ada kata kasar atau keras yang diucapkan oleh seorang manusia.. akan ada saat dimana mereka merenungi tentang apa yang mereka lakukan dan rasa penyesalan akan muncul. Setelah rasa itu muncul, aku kembalikan lagi untuk respon mereka. Apakah mereka tetap berpegang teguh atau memilih untuk meyakinkan diri bahwa itu salah dan tidak akan mengulangi.

Sampai saat ini aku percaya kamu sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menyiapkan itu. Aku akan tetap percaya padamu apapun yang terjadi. Sampai kapanpun tidak ada rasa penyesalan dalam kepercayaanku. Semoga apa yang telah kamu lakukan sekarang membuahkan hasil. Doa baik untukmu dan semoga Tuhan memberikan jawaban atas doamu.

Tertanda

Pengamatmu

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top